Photobucket

Selasa, 17 Juli 2012

Program Mudik Lebaran Ala Kia



JAKARTA - Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1433 H, PT KIA Mobil Indonesia (KMI) kembali menggelar Program Mudik Lebaran. Rencananya, KMI akan menelurkan dua progam yang diharapkan bermanfaat bagi konsumernya nanti.

Program pertama ialah KIA Holiday Service, yang akan berlangsung mulai 1 Agustus sampai dengan 11 Agustus 2012. Dalam program ini pelanggan tidak perlu mendatangi bengkel resmi seperti pada umumnya. KIA akan membuka jasa pengecekan gratis, di 35 titik.

Ada pula diskon jasa, suku cadang, dan oli mesin khusus untuk varian Picanto, Visto, Carens, Carnival/Sedona, Rio, Pride, Sportage, Sorento, Shuma dan Magentis. Ini bisa ditemui di setiap dealer, cabang, dan bengkel perwakilan KIA di Jabodetabek dan Bali.

Menyusul, pada 17 Agustus hingga 26 Agustus 2012 nanti, KIA juga membuka Pos Jaga dan Bengkel Jaga. Pertama ada pos jaga 24 jam, yang berada di Puncak/Cisarua, Cikampek, Nagrek, dan Gilimanuk.

Sedangkan bengkel jaga 16 jam akan berlokasi di PD Antareja (Tangerang), KMI-Sunter Garden (Sunter Agung Podomoro), Siloam Motor (Bandung), CV. Lody Jaya (Tasikmalaya), PT Horison Graha Permai (Pekalongan), KMI-Semarang (Semarang), KMI-Solo (Solo), KMI-Surabaya (Surabaya), PT Mobil Nasional Intim (Bali).

KIA Guard 24 Jam hadir mencakupi wilayah Jabodetabek (021-65302010), Bandung (022-70088824), dan Surabaya (031-77727775). KMI berharap program ini dapat memberikan rasa aman bagi pelanggannya yang akan pergi mudik atau berlibur pada Agustus mendatang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar